KLARISAN.com
Berbagi inspirasi dengan artikel gado-gado dari berbagai topik kehidupan, isu sosial, gaya hidup, seputar hobi, ulasan produk, tips dan trik.

Resep dan Cara Membuat Kue Pukis yang Enak dan Digemari di Indonesia, Cocok Untuk Memulai Usaha Kecil-Bagian 1

Resep dan Cara Membuat Kue Pukis yang Enak dan Digemari di Indonesia, Cocok Untuk Memulai Usaha Kecil.

Kue pukis adalah salah satu kue tradisional Indonesia yang memiliki rasa yang lezat dan tekstur yang lembut. Biasanya, kue ini terbuat dari campuran tepung terigu, kelapa parut, santan, dan gula kelapa. Berikut ini adalah resep dan cara membuat kue pukis yang banyak digemari di Indonesia. Ada 3 jenis resep, yang pertama dan kedua adalah resep yang biasanya dipakai para pedagang dengan memperhatikan margin keuntungan. Sedang resep yang ketiga lebih pada soal cita rasa premium dan cocok untuk hidangan keluarga.

Resep dan Cara Membuat Kue Pukis yang Enak dan Digemari di Indonesia, Cocok Untuk Memulai Usaha Kecil-Bagian 1

Resep Dasar Kue Pukis

Bahan-bahan:

Untuk menghasilkan 40-50 potong pukis.

  • 500gr tepung protein sedang
  • 250gr gula pasir
  • 1 butir telur
  • 200gr mentega
  • 1 sendok teh ragi
  • santan 65ml dan dilarutkan kedalam 650ml air
  • ¼ sendok teh garam
  • ½ sendok teh baking powder

Cara Membuat Adonan

Step 1

Siapkan semua bahan dalam wadah sendiri-sendiri.

Step 2
  1. Santan dan air direbus, aduk-aduk terus jangan sampai santannya pecah.
  2. Mentega dicairkan diatas teflon atau wajan.
Step 3

Gula dan telur dikocok pakai mixer sampai berbusa putih lembut, kemudian tambahakan rebusan santan dan masukkan ragi. Usahakan air rebusan santan sudah agak dingin, karena jika terlalu panas ketika dicampurkan bisa merusak raginya.

Step 4

Masukkan baking powder dan diaduk-aduk lagi.

Step 5

Masukkan tepung terigu, garam dan mentega yang telah dicairkan. Aduk hingga adonan kalis.

Step 6

Tutup rapat adonan. Jika wadah yang Anda pakai tidak ada penutupnya, bisa menggunakan kain serbet yang lebar sebagai penutupnya. Diamkan selama kurang-lebih 1 jam.

Cara Memasaknya

  1. Panaskan cetakan diatas api kecil, olesi dengan mentega.
  2. Tuangkan adonan ke masing-masing lubang cetakan sebanyak ½-¾ dari tinggi lubang cetakan.
  3. Tutup cetakan dan biarkan matang dalam 8-10 menit.

Dari resep dasar dengan rasa original tersebut, Anda bisa memodifikasi sebagai berikut:

  1. Menambahkan varian rasa seperti rasa vanila, frambos, pandan dengn cara memasukkan essence (esen) rasa kedalam adonan.
  2. Menambahkan aneka topping seperti meses coklat, meses warna-warni, parutan atau potongan keju, remukan biskuit oreo, dan sebagainya. Penambahan topping dilakukan ketika masih setengah matang atau hampir matang diatas cetakan. Setelah ditaburi topping, cetakan ditutup kembali hingga adonan matang dan mengembang sempurna.

Mungkin Anda tidak hanya sekedar berniat mencoba resep, tetapi juga ingin merintis usaha kue pukis ini sebagai usaha kecil-kecilan. Saya merekomendasikan cetakan-cetakan kue pukis yang ukuran kecil dulu sampai cetakan yang ukuran menengah. Pilih bahan cetakan pukis yang berkualitas, tebal dan awet. Dan tentunya memiliki harga yang ramah di kantong dan cocok untuk memulai usaha kecil.

Pilihan Alat Cetak Pukis Murah Berkualitas

Ukuran Kecil 12 Lubang Cetakan:

Saya rekomendasikan peralatan cetak kue pukis di bawah ini, beserta link pemesanannya:

Cetakan Kue Pukis Kecil (12 lubang) Produk dari Rosita:

  1. Cetakan kue tebal (semakin tebal cetakan semakin bagus hasil kuenya)
  2. Tidak luntur dan hitam – hitam
  3. Kuat dan tahan lama
  4. Anti karat
  5. Penghantar panas yang bagus
  6. Free 2 bonus random
  7. Harga pembelian sudah termasuk tutup cetakan
  8. Detail produk dan pemesanan silahkan klik tombol di bawah ini:
Cetakan Kue Pukis Kecil (12 lubang) Produk dari Rosita

Nama Produk: Rosita Cetakan Kue Pukis Pancong Broncong 12 Lubang TEBAL KHUSUS P12T

  • Harga Produk:  Rp140.000
  • Harga Diskon:  Rp65.990
Lihat Produk


Nama Produk: Prazzo Cetakan Kue Pukis, Bandros, Pancong, Martabak Mini 12 Lubang Anti Karat dan Tidak Lengket.

  • Harga Produk:  Rp75.000
  • Harga Diskon:  Rp32.439
Lihat Produk


Ukuran Sedang 16 Lubang Cetakan:

Cetakan Kue Pukis Sedang (16 lubang) Produk dari Rosita

Nama Produk: Rosita Cetakan Kue Pukis Pancong Broncong 16 Lubang P16

  • Harga Produk: Rp85.000
  • Harga Diskon: Rp43.999
Lihat Produk


Nama Produk: PUKIS 16 LUBANG+TUTUP | Cetakan Kue Bandros Pancong ALUMUNIUM COR

  • Harga Produk: Rp140.000
  • Harga Diskon: Rp140.000
Lihat Produk


Untuk pilihan resep yang ke-2 yang sangat cocok untuk memulai bisnis kecil Anda, ditulis di artikel berikutnya, silahkan klik DISINI.


Baca juga:

Posting Komentar